SOSIALISASI DESA PANGAN MANDIRI OLEH DINAS PERTANIAN DAN PANGAN
SOSIALISASI DESA PANGAN MANDIRI OLEH DINAS PERTANIAN DAN PANGAN
Bertempat di aula Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Sruweng, pada hari Rabu, 9 Maret 2022 sebanyak dua puluh (20) orang petani ternak di Desa Pakuran yang tergabung dalam Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) AKUR TANI, mendapatkan SOSIALISASI DESA PANGAN MANDIRI dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kebumen.
Kegiatan diawali dengan laporan Koordinator Penyuluh Pertanian Kecamatan Sruweng, AJI WASIS WICAKSONO, SP, yang menyampaikan bahwa Gapoktan AKUR TANI Desa Pakuran siap mengikuti sosialisasi dan sekaligus sudah siap menerima bantuan bibit ternak kambing, terbukti kandang dan pakan yang memadai sudah disiapkan dengan baik oleh segenap petani calon penerima bantuan. Sekretaris Kecamatan Sruweng, Drs. Mokhamad Anwarudin mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pertanian dan Pangan atas kegiatan Sosialisasi Desa Mandiri Pangan dan bantuan bibit ternak kambing bagi petani di desa Pakuran kecamatan Sruweng. Pesan Sekcam kepada para peserta agar mengikuti kegiatan dengan baik, sehingga pada saatnya bantuan bibit ternak kambing bisa dirawat dengan baik dan pada saatnya berkembang dan memberi manfaat bagi petani, kelompok tani dan masyarakat pada umumnya, dalam upaya meningkatkan kesejahteraannya