Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Formasi Kepala Dusun Krenceng dan Kepala Dusun Kemuning Desa Pandansari Kecamatan Sruweng
Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Formasi Kepala Dusun Krenceng dan Kepala Dusun Kemuning Desa Pandansari Kecamatan Sruweng
Sruweng, 28 Desember 2022
Penjaringan dan Penyaringan di Desa Pandansari Kec. Sruweng yang diikuti 14 peserta dari 16 pendaftar. Penjaringan dan penyaringan di Desa Pandansari untuk mengisi Jabatan Kepala Dusun 1 Dusun Krenceng dan Kepala Dusun 3 Dusun Kemuning, adapun materi yang di ujikan untuk peserta antara lain : tertulis, praktek Komputer, Pidato dan interview.
"Untuk yang pertama dengan penjaringan dan penyaringan tersebut kekosongan Jabatan untuk Kepala Dusun 1 dan 3 Desa Pandansari dapat terisi mudah mudahan nantinya dapat menyerap aspirasi masyarakat, juga untuk mempermudah permasalahan dimasing masing wilayah bisa cepat teratasi dan di selesaikan" tutur Kades Pandansari Surono. "Hand Phone. ( HP) kami simpan untuk panitia dan peserta selama pembutan soal dan ujian berlangsung," turur salah seorang panitia yang sedang menjaga alat komunikasi.
Hadir dalam monitoring Penjaringan dan penyaringan perangkat Desa Formasi Kepala Dusun Krenceng dan Kemuning Camat Sruweng Tamim Sobri, SI.P.,M.M. dan Forkompimcam Kecamatan Sruweng Kasi Tapem Kec Sruweng, Kasi Trantib Kec Sruweng BPD, Desa Pandansari dan panitia penyelenggara Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Formasi Kepala Dusun Krenceng dan Dusun Kemuning. Acara Penjaringan dan penyaringan berjalan tertib dan lancar.
DUMP