Pembekalan Bagi Bakal Calon Perangkat Desa Condongcampur
Pembekalan Bagi Bakal Calon Perangkat Desa Condongcampur
Sruweng, 10 Maret 2023
Pembekalan rencana pelaksanaan Penjaringan dan penyaringan Kepala Dusun Karangjambe Desa Condongcampur bertempat di Balaidesa Condongcampur,hadir Camat Sruweng beserta Kasi Tapem / Tim Fasilitasi Kecamatan, Kepala Desa, panitia penjaringan dan penyaringan, Ketua BPD dan anggota serta peserta bakal calon kepala dusun Karangjambe.
" Alhamdulillah untuk formasi Kepala Dusun ada 5 orang pendaftar, terima kasih kepada peserta dan mohon maaf dari 5 hanya 1 orang yang bisa di ambil (jaring) sesuai peraturan, kepada peserta saya minta untuk mengikuti prosesnya" ungkap Wanginah Kepala Desa Condongcampur.
Desa Condongcampur terbagi menjadi 2 Dusun 1. Dusun Condongcampur 2. Dusun Karangjambe. Dengan jumlah penduduk 1.476 oran merupakan dataran tinggi dan paling utara di kecamatan Sruweng.
"Pamong itu nantinya akan menjadi panutan bagi warganya, bukan mencari harta semata dan Kadus yang merupakan Kepala Desa Kecil di wilayahnya masing masing. Dadi wong tuwa atine kaya segara (jadi orang tua yang berhati luas)" jelas Tamim Sobri, SI.P.,M.M.
Penjaringan dan penyaringan Kepala Dusun Karangjambe untuk mengisi kekosongan Kepala Dusun yang telah selesai masa bhaktinya.
"Peserta nantinya akan mengukuti selekasi tertulis, ujian praktek yang meliputi ujian praktek komputer, pidato dan ukur tanah dan wawancara di uji. Untuk ujian praktek Pidato dengan tema PHBI, Kematian, Musdes dan Hajatan warga dengan teknis peserta mengambil sesuai undian sehingga peserta 1 dan lainnya mendapat tema berpidato berbeda" terang Heri ketua panitia penjaringan dan penyaringan.
"Terima kasih untuk ke lima peserta dan panitia saya minta untuk tetap menjaga kesehatan "aja Bandung Bondowoso sewengi deg sinau" (jangan semalam suntuk belajar) tapi tetap memperhatikan kesehatan dan nantinya peserta hanya diambil rangking 1 dan 2 nantinya yang dikirim rekomendasinya ke Camat. tujuannya jika rangking 1 mengundurkan diri nanti rangking 2 yang akan di ajukan untuk pelantikan" terang Hj. Sri Sulistyowati,SH. M.Si.
"Saat penyusunan soal semua Hand Phone panitia akan di simpan oleh BPD sebagai fungsi pengawas untuk menjaga kerahasiaan soal supaya aman dan tidak bocor. Oleh karena itu semua Panitia untuk membuat dan menandatangani Pakta Integritas yg diketahui Kepala Desa. Semua dokumen hasil penjaringan dan penyaringan Prades nantinya akan disampaikan ke Bupati melalui Dinas PMD Kabupaten Kebumen, semoga nantinya kegiatan penjaringan dan penyaringan Prades berjalan lancar aman dan kondusif. Aamiin" tambahnya.